Baru 9 Hari, Bandar Sudah Habiskan 98% Greenshoe GoTo, Masih Kuat Nahan ?

SHARE:

Gurusaham.com - Baru sembilan hari melantai di bursa, mekanisme greenshoe untuk menjaga harga saham PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) sudah terpakai 98,49%.

Dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI), PT CGS-CIMB Sekuritas Indonesia selaku agen stabilisasi mengungkapkan laporan transaksi harian per hari ini, Jumat (22/4/2022).

Sehubungan dengan kegiatan stabilisasi harga dalam rangka penawaran umum perdana saham PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk, agen stabilisasi pada hari ini telah membeli sejumlah 3.461.998.700 saham GOTO di harga rata-rata Rp 336,27 per saham. 

Dengan demikian, jumlah akumulasi saham GOTO yang telah dibeli hingga hari ini sudah mencapai 6.000.010.000 atau 98,49% dari jumlah 6.092.258.400 saham. 

"Nilai akumulasi saham yang telah dibeli hingga tanggal pelaporan adalah Rp 2.021.995.129.800," tulis Sugiharto Widjaja, Direktur CGS-CIMB Sekuritas Indonesia dalam keterbukaan informasi, Jumat (22/4/2022). 

Harga saham GOTO sendiri hari ini ditutup stagnan di level Rp 340 per saham, masih di atas harga IPO sebesar Rp 338 per saham.

Sejak debut di bursa pada 11 April lalu, atau selama sembilan hari perdagangan, saham GOTO melemah tiga hari dan menguat lima hari, sedangkan hari ini stagnan. 

Sejak awal debutnya hingga hari ini, investor asing mencatatkan net buy di seluruh pasar sebesar Rp 854,94 miliar. 

Seperti diketahui, sehubungan dengan Penawaran Umum Perdana Saham, Emiten bersama-sama Penjamin Emisi Efek berencana untuk melakukan stabilisasi harga dengan menerapkan Opsi Penjatahan Lebih (greenshoe). 

Pelaksanaan Opsi Penjatahan Lebih hanya dapat dilakukan dalam hal jumlah pemesanan saham melebihi jumlah Saham Yang Ditawarkan kepada Masyarakat.

Opsi Penjatahan Lebih akan memberikan hak kepada Penjamin Emisi Efek, yang merupakan Penjamin Pelaksana Emisi Efek, untuk melakukan penjatahan lebih sampai dengan 15% dari Saham Yang Ditawarkan atau sebanyak-banyaknya sebesar 6.092.258.400 Saham Seri A dari saham treasuri Emiten pada Harga Penawaran.

Dana yang diperoleh dari penjualan saham tambahan tersebut selanjutnya akan digunakan untuk melakukan stabilisasi harga melalui pembelian saham di pasar sekunder oleh Emiten melalui Agen Stabilisasi untuk mengupayakan agar harga saham tidak menjadi lebih rendah dari Harga Penawaran.

Pembelian saham tersebut dapat dilakukan dengan satu atau lebih transaksi sejak Tanggal Pencatatan dan akan berakhir pada: (i) tanggal yang jatuh pada 30 Hari Kalender sejak Tanggal Pencatatan; atau (ii) tanggal di mana Agen Stabilisasi telah membeli melalui BEI jumlah keseluruhan sebesar 6.092.258.400 Saham Seri A.

Pihak yang menjadi Agen Stabilisasi adalah PT CGS-CIMB Sekuritas Indonesia.

Dengan demikian, agen stabilisasi hanya bisa membeli maksimal 92.248.400 saham lagi atau sekitar 1,51% saham lagi. 

Di luar greenshoe, GoTo menawarkan sebanyak 40.615.056.000 Saham Seri A yang seluruhnya merupakan Saham Baru dan dikeluarkan dari portepel Emiten, dengan nilai nominal Rp 1 per saham, yang mewakili sebesar 3,43% dari modal ditempatkan dan disetor Emiten setelah Penawaran Umum Perdana Saham ("Saham Yang Ditawarkan").

Saham baru tersebut telah ditawarkan kepada Masyarakat dengan Harga Penawaran Rp 338 setiap saham. Jumlah seluruh nilai Penawaran Umum Perdana Saham adalah sebesar Rp 13.727.888.928.000. 

[CNBC]

KOMENTAR

Nama

bisnis,5,ekonomi,1,emiten,5,idx,1,infrastruktur,1,
ltr
item
Berita Finansial - Gurusaham: Baru 9 Hari, Bandar Sudah Habiskan 98% Greenshoe GoTo, Masih Kuat Nahan ?
Baru 9 Hari, Bandar Sudah Habiskan 98% Greenshoe GoTo, Masih Kuat Nahan ?
https://awsimages.detik.net.id/visual/2022/04/11/pencatatan-perdana-saham-pt-goto-gojek-tokopedia-tbk-di-gedung-bursa-efek-indonesia-1_169.jpeg?w=715&q=90
Berita Finansial - Gurusaham
http://berita.gurusaham.com/2022/04/baru-9-hari-bandar-sudah-habiskan-98.html
http://berita.gurusaham.com/
http://berita.gurusaham.com/
http://berita.gurusaham.com/2022/04/baru-9-hari-bandar-sudah-habiskan-98.html
true
7648387769526154670
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts LIHAT SEMUA Baca selengkapnya Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS Lihat semua BERITA LAINNYA TAG ARCHIVE PENCARIAN ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober November Desember Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Kemarin $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content