Walau Nyangkut di GOTO, TLKM Tetap Bagikan Dividen Rp14,86 T

SHARE:

Gurusaham.com- Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. (TLKM) menyetujui pembagian dividen sebesar Rp14,86 triliun kepada pemegang sahamnya.

SVP Corporate Communication & Investor Relation Telkom Ahmad Reza mengatakan, dividen tersebut setara dengan 60 persen dari laba bersih 2021 sebesar Rp24,76 triliun.

"Dengan besaran dividen tersebut, berarti dividen yang akan diterima pemegang saham adalah Rp149,97 per saham," kata Reza dalam paparan publik TLKM, Jumat (27/5/2022).

Dia melanjutkan, pembayaran dividen tahun buku 2021 akan dilakukan selambat-lambatnya pada 1 Juli 2022.

Reza juga menjelaskan, pemegang saham yang berhak menerima dividen adalah pemegang saham yang namanya tercatat dalam daftar pemegang saham perseroan pada penutupan perdagangan per tanggal 9 Juni 2022.

Selain pembagian dividen, RUPST Telkom juga menyetujui penggunaan laba bersih sebesar 40 persen atau Rp9,9 triliun akan dialokasikan sebagai laba ditahan. Laba ditahan ini akan digunakan TLKM untuk mengembangkan usaha perseroan di digital connectivity, digital platform, dan digital services.

"Di antaranya pengembangan data center dan penguatan kapabilitas cloud yang diharapkan dapat menjadi mesin pertumbuhan di masa mendatang," ujarnya.

Selain keputusan pembagian dividen, Reza mengatakan tidak ada perubahan kepengurusan perseroan dalam RUPST ini.

Sebagai informasi, TLKM tercatat membukukan peningkatan kinerja sepanjang 2021 dengan pendapatan mencapai Rp143,2 triliun.

Peningkatan pendapatan tersebut juga turun meningkatkan laba usaha perseroan menjadi Rp47,56 triliun, meningkat dari Rp43,5 triliun pada 2020.

Laba tahun berjalan yang dapat diatribusikan ke pemilik entitas induk Telkom pun meningkat 19,01 persen dari Rp20,8 triliun pada 2020, menjadi Rp24,76 triliun di 2021.

[Bisnis.com]

KOMENTAR

Nama

bisnis,5,ekonomi,1,emiten,5,idx,1,infrastruktur,1,
ltr
item
Berita Finansial - Gurusaham: Walau Nyangkut di GOTO, TLKM Tetap Bagikan Dividen Rp14,86 T
Walau Nyangkut di GOTO, TLKM Tetap Bagikan Dividen Rp14,86 T
https://images.bisnis-cdn.com/thumb/posts/2022/05/27/1537437/whatsapp-image-2021-02-08-at-18.18.37.jpeg?w=744&h=465
Berita Finansial - Gurusaham
http://berita.gurusaham.com/2022/05/walau-nyangkut-di-goto-tlkm-tetap.html
http://berita.gurusaham.com/
http://berita.gurusaham.com/
http://berita.gurusaham.com/2022/05/walau-nyangkut-di-goto-tlkm-tetap.html
true
7648387769526154670
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts LIHAT SEMUA Baca selengkapnya Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS Lihat semua BERITA LAINNYA TAG ARCHIVE PENCARIAN ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober November Desember Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Kemarin $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content