BRMS Rights Issue Rp 1,6 T, Hartman & Summer Pembeli Siaga

SHARE:

Gurusaham.com - Emiten tambang mineral Grup Bakrie, PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS) mengumumkan rencana penambahan modal dengan skema hak memesan efek terlebih dahulu (HMETD) atau rights issue.

Dalam prospektus yang disiarkan manajemen BRMS, perseroan berencana menerbitkan sebanyak 22,9 miliar saham baru dengan harga pelaksanaan Rp 70 per saham. Dari rights issue ini, perseroan diperkirakan akan meraih dana segar sebesar Rp 1,6 triliun.

Saat ini sudah ada dua pembeli siaga yang bersiap menyerap dari saham yang diterbitkan anak usaha PT Bumi Resources Tbk (BUMI) ini. Pertama, Hartman International, berencana menyerap sebanyak 6,22 miliar saham yang tidak diambil bagian oleh para pemegang saham.

Hal ini berdasarkan Akta Perjanjian Pembelian Sisa Saham dalam Rangka PMHMETD PT Bumi Resources Minerals Tbk No. 62, tanggal 10 Desember 2020 dan Akta Addendum I dan Pernyataan Kembali Perjanjian Pembelian Sisa Saham dalam Rangka PMHMETD PT Bumi Resources Minerals Tbk No 55 tanggal 8 Maret 2021.

Sedangkan, pembeli siaga kedua adalah Summer Ace Ventures Limited yang sepakat untuk mengambil bagian sisa saham yang tidak diambil bagian oleh para pemegang saham sebanyak-banyaknya 16,67 miliar saham, dengan harga yang sama dengan harga pelaksanaan PUT I Perseroan, yaitu sebesar Rp 70 setiap saham.

Rencananya, dana yang diperoleh dari hasil rights issue ini, sebesar US$ 48 juta akan diperuntukan untuk pengolahan bijih emas di Palu, dengan kapasitas 4.000 ton per hari. Kemudian US$ 23 juta untuk pengeboran 4 prospek emas untuk meningkatkan cadangan bijih dan sumber daya di Palu.

Sedangkan, sebesar US$ 5,25 juta akan dialokasikan untuk mengebor dua prospek tambang emas untuk meningkatkan cadangan di Gorontalo.

Kemudian, US$ 29 juta untuk melunasi yang terkait dengan, antara lain, pekerjaan konstruksi awal pabrik pertama dengan kapasitas 500 ton per hari di Palu yang beroperasi sejak Februari 2020. Sisa dana dari transaksi rights issue akan digunakan untuk pembiayaan modal kerja persyaratan Perusahaan dan unit bisnisnya.

Proses ini diproyeksi akan meningkatkan saldo laba ditahan perusahaan ke depannya. Sebelumnya, Direktur perusahaan Herwin W. Hidayat mengatakan keuntungan atas rights issue ini adalah pembangunan 2 tambahan pabrik pengolahan bijih emas dengan kapasitas yang lebih besar di Poboya, yang akan berdampak terhadap peningkatan produksi emas, kenaikan penjualan, dan kenaikan laba Perusahaan.

Selain itu, pekerjaan pengeboran dalam usaha untuk menambah jumlah cadangan dan sumber daya bijih emas yang sebagian besar ada di Palu. Hal ini diharapkan dapat berdampak terhadap umur tambang produktif yang semakin panjang.

[CNBC]

KOMENTAR

Nama

bisnis,5,ekonomi,1,emiten,5,idx,1,infrastruktur,1,
ltr
item
Berita Finansial - Gurusaham: BRMS Rights Issue Rp 1,6 T, Hartman & Summer Pembeli Siaga
BRMS Rights Issue Rp 1,6 T, Hartman & Summer Pembeli Siaga
https://awsimages.detik.net.id/visual/2019/10/04/7ebb59d4-b185-4d82-b09d-b6895d0f7767_169.jpeg?w=715&q=90
Berita Finansial - Gurusaham
http://berita.gurusaham.com/2021/03/brms-rights-issue-rp-16-t-hartman.html
http://berita.gurusaham.com/
http://berita.gurusaham.com/
http://berita.gurusaham.com/2021/03/brms-rights-issue-rp-16-t-hartman.html
true
7648387769526154670
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts LIHAT SEMUA Baca selengkapnya Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS Lihat semua BERITA LAINNYA TAG ARCHIVE PENCARIAN ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober November Desember Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Kemarin $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content