Produsen Yogurt Mau IPO, Nilainya Rp 4,2 T

SHARE:

Gurusaham.com - Perusahaan produsen yogurt yang terkenal dengan brand Cimory, PT Cisarua Mountain Dairy dikabarkan tengah mempertimbangkan rencana melakukan penawaran umum perdana perdana atau initial public offering/IPO di Bursa Efek Indonesia tahun ini.

Perseroan berencana menghimpun dana IPO sebesar US$ 300 juta atau sekitar Rp 4,2 triliun dengan asumsi rata-rata kurs Rp 14.000 per US$.

"Penawaran tersebut dapat mengumpulkan sekitar $ 300 juta, yang dapat menjadi IPO terbesar sejak PT Asuransi Jiwa Sinarmas MSIG Tbk sebesar $ 334 juta pada tahun 2019," tulis Bloomberg, dikutip Jumat (26/3/2021).

Detail penawaran umum Grup Cimory ini masih bisa berubah seiring dengan diskusi yang terus berlanjut. Perusahaan telah menjajaki beberapa jalan penggalangan dana strategis untuk mendukung pertumbuhannya di masa depan.

Sekadar informasi saja, perseroan didirikan apda 1992 oleh pengusaha Bambang Sutantio. Saat ini, perseroan secara grup memproduksi daging olahan, susu, kedelai, dan produk telur dengan sejumlah merek termasuk Cimory, Kanzler, dan Besto.

Mengacu situs perusahaan, perseroan tercatat memiliki fasilitas manufaktur di Jabodetabek dan Jawa Tengah. Selain itu, Cimory pernah menjadi portofolio investasi Creador, yakni private equity yang berpusat di Kuala Lumpur, Malaysia.

Jika rencana IPO ini terealisasi, maka, Cimory berpotensi menghimpun pendanaan jumbo di pasar modal tanah air bersama calon emiten lainnya, yakni perusahaan tambang emas milik Grup Rajawali, PT Archi Indonesia.

Archi disebut-sebut sedang dalam proses untuk melantai di Bursa Efek Indonesia dengan menunjuk Credit Suisse sebagai joint lead manager untuk menjadikan Archi perusahaan publik meski belum merinci berapa jumlah saham yang dilepas ke publik dan kisaran harganya.

"Archi Indonesia akan mencatatkan saham perdana di BEI tahun ini, penawaran ini akan mendorong pasar IPO di ekonomi terbesar di Asia Tenggara," sebut Bloomberg, dikutip Senin (22/3/2021).

[CNBC]

KOMENTAR

Nama

bisnis,5,ekonomi,1,emiten,5,idx,1,infrastruktur,1,
ltr
item
Berita Finansial - Gurusaham: Produsen Yogurt Mau IPO, Nilainya Rp 4,2 T
Produsen Yogurt Mau IPO, Nilainya Rp 4,2 T
https://awsimages.detik.net.id/visual/2021/03/26/cimory_169.jpeg?w=715&q=90
Berita Finansial - Gurusaham
http://berita.gurusaham.com/2021/03/produsen-yogurt-mau-ipo-nilainya-rp-42-t.html
http://berita.gurusaham.com/
http://berita.gurusaham.com/
http://berita.gurusaham.com/2021/03/produsen-yogurt-mau-ipo-nilainya-rp-42-t.html
true
7648387769526154670
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts LIHAT SEMUA Baca selengkapnya Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS Lihat semua BERITA LAINNYA TAG ARCHIVE PENCARIAN ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober November Desember Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Kemarin $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content