Muncul Transaksi Rp1,4 T Saham Elnusa, Pertamina Oper Barang?

SHARE:

Gurusaham.com - Di tengah koreksi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) sebesar 0,97% muncul transaksi saham besar-besaran di emiten anak usaha PT Pertamina (Persero), PT Elnusa Tbk (ELSA) di pasar negosiasi jelang pelaksanaan public expose emiten ini pada 8 September mendatang.

Data BEI mencatat,  investor lokal yang menggunakan broker PT Mandiri Sekuritas (CC) melakukan pembelian sebanyak 30 juta lot (3 miliar saham) ELSA di harga Rp 484/unit dari investor lokal yang menggunakan broker yang sama sehingga transaksi ini merupakan transaksi tutup sendiri alias crossing.

Tercatat sang investor menggelontorkan dana sebesar Rp 1,45 triliun untuk menebus transaksi ini.

Kemungkinan besar transaksi dilakukan oleh BUMN Pertamina karena pemegang saham ELSA yang memegang 30 juta lot hanyalah Pertamina dengan kepemilikan total pas 30 juta lot atau setara dengan 41,1% jumlah saham ELSA.

Merespons adanya transaksi tersebut saham ELSA ditransaksikan naik 2,31% di harga Rp 266/unit dengan nilai transaksi cukup sepi di angka Rp 9 miliar dengan kapitalisasi pasar Rp 1,94 triliun.

Sebagai informasi, pasar negosiasi di BEI adalah satu dari tiga jenis transaksi di bursa saham. Jenis transaksi lain yaitu transaksi di pasar reguler atau pasar biasa, dan pasar tunai.

Transaksi di pasar reguler merupakan transaksi yang dilakukan menggunakan mekanisme tawar menawar berkelanjutan dan menjadi fasilitas bertransaksi dengan harga normal dan jumlah transaksi minimal 1 lot (100 saham).

Sebaliknya, transaksi besar yang dilakukan di pasar negosiasi biasanya melibatkan pemilik atau pemegang saham besar yang tidak ingin merusak harga di pasar reguler.Harga dan jumlah transaksi bisa ditentukan oleh kedua belah pihak tanpa perlu mengikuti harga pasar.

Sementara itu, pasar tunai adalah pasar di mana perdagangan efek di bursa dilaksanakan berdasarkan proses tawar-menawar secara lelang yang berkesinambungan (continuous auction market) oleh perusahaan efek anggota bursa (AB) melalui sistem JATS dan penyelesaiannya dilakukan pada hari bursa yang sama alias hari itu juga (T+0).

[CNBC]

KOMENTAR

Nama

bisnis,5,ekonomi,1,emiten,5,idx,1,infrastruktur,1,
ltr
item
Berita Finansial - Gurusaham: Muncul Transaksi Rp1,4 T Saham Elnusa, Pertamina Oper Barang?
Muncul Transaksi Rp1,4 T Saham Elnusa, Pertamina Oper Barang?
https://awsimages.detik.net.id/visual/2021/08/10/elnusa-3_169.jpeg?w=715&q=90
Berita Finansial - Gurusaham
http://berita.gurusaham.com/2021/09/muncul-transaksi-rp14-t-saham-elnusa.html
http://berita.gurusaham.com/
http://berita.gurusaham.com/
http://berita.gurusaham.com/2021/09/muncul-transaksi-rp14-t-saham-elnusa.html
true
7648387769526154670
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts LIHAT SEMUA Baca selengkapnya Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS Lihat semua BERITA LAINNYA TAG ARCHIVE PENCARIAN ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober November Desember Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Kemarin $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content