Sari Roti Mau Buyback Rp 480 M, Sahamnya Masih Drop Tahun Ini

SHARE:

Gurusaham.com - Emiten produsen Sari Roti, PT Nippon Indosari Corpindo Tbk (ROTI) berencana melakukan pembelian kembali saham (buyback) sebanyak-banyaknya Rp 480 miliar.

Direktur ROTI, Arlina Sofia menyampaikan, periode pelaksanaan buyback saham itu akan dilaksanakan mulai 21 Oktober 2021 sampai dengan 20 Januari 2022.

"Perkiraan nilai nominal saham yang akan dibeli kembali adalah maksimum Rp 480 miliar dengan jumlah saham maksimum 300.000.000 saham," ungkap Arlina, dalam keterbukaan informasi, Selasa (19/10/2021).

Adapun, harga pelaksanaan buyback saham tersebut dibatasi maksimal Rp 1.600 per saham.

Manajemen ROTI menegaskan, pelaksanaan buyback saham tidak mengakibatkan penurunan pendapatan dan tidak memberikan dampak atas biaya pembiayaan perseroan mengingat, dana yang digunakan adalah dana internal yang berasal dari kegiatan operasional perseroan.

Tak hanya itu, aksi korporasi ini tidak berimbas pada perubahan proforma laba perusahaan.

Arlina menyebut, pembelian kembali saham ini akan menstabilkan harga dalam kondisi pasar yang fluktuatif.

"Pembelian kembali atas saham perseroan juga memberikan fleksibilitas bagi perseroan dalam mengelola modal jangka panjang, di mana saham tresuri dapat dijual di masa yang akan datang dengan nilai yang optimal jika perseroan memerlukan penambahan modal," ungkapnya.

Sebagai informasi, saham ROTI sejak awal tahun ini tercatat masih terkoreksi sebesar 3,31%. Hari ini, ROTI diperdagangkan pada rentang Rp 1.305 sampai Rp 1.315 per saham dengan nilai kapitalisasi pasar Rp 8,14 triliun.

Pada penutupan pasar, Selasa ini, saham ROTI ditutup naik 0,77% di Rp 1.315/saham dan sebulan terakhir minus 2,59%, 3 bulan terakhir terkoreksi 2,59% dan year to date minus 3,31% dengan kapitalisasi pasar Rp 8,14 triliun.

[CNBC]

KOMENTAR

Nama

bisnis,5,ekonomi,1,emiten,5,idx,1,infrastruktur,1,
ltr
item
Berita Finansial - Gurusaham: Sari Roti Mau Buyback Rp 480 M, Sahamnya Masih Drop Tahun Ini
Sari Roti Mau Buyback Rp 480 M, Sahamnya Masih Drop Tahun Ini
https://awsimages.detik.net.id/visual/2020/10/05/dokdetiknews_169.jpeg?w=715&q=90
Berita Finansial - Gurusaham
http://berita.gurusaham.com/2021/10/sari-roti-mau-buyback-rp-480-m-sahamnya.html
http://berita.gurusaham.com/
http://berita.gurusaham.com/
http://berita.gurusaham.com/2021/10/sari-roti-mau-buyback-rp-480-m-sahamnya.html
true
7648387769526154670
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts LIHAT SEMUA Baca selengkapnya Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS Lihat semua BERITA LAINNYA TAG ARCHIVE PENCARIAN ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober November Desember Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Kemarin $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content