Banjir di China Bikin Harga Batu Bara Cetak Rekor Terus

SHARE:

Gurusaham.com - Sudah tiga hari beruntun harga batu bara termal ICE Newcastle mencetak rekor tertinggi barunya. Kemarin harga si batu legam masih mampu menguat.

Harga kontrak futures (berjangka) batu bara termal ICE Newcastle ditutup naik 1% ke US$ 112,25/ton pada perdagangan kemarin, Selasa (25/5/2021). Ini merupakan rekor tertinggi baru harga batu bara sepanjang 2021.

Naiknya harga batu bara tak terlepas dari kondisi ketatnya pasokan China. Apalagi jelang musim penghujan, risiko semakin tipisnya pasokan di tengah kenaikan permintaan membuat harga batu bara lokal melambung. Kebijakan relaksasi impor yang terus dilakukan juga meningkatkan permintaan impor batu bara sehingga turut mengerek naik harga batu bara lainnya.

Badan Keamanan Tambang China baru-baru ini mengeluarkan tindakan pencegahan banjir dengan memberikan peringatan bahwa akan adanya topan. Tercatat bahwa curah hujan di Cina utara mungkin sangat deras, meskipun sebagian China selatan dan timur kemungkinan juga mengalami banjir yang serius.

Sebagian besar tambang batu bara China terletak di provinsi utara. Pemerintah mengutip insiden banjir baru-baru ini di tambang batu bara di Xinjiang dan Shanxi sebagai pengingat bagi sektor tersebut.

Dikatakan juga bahwa cuaca badai diperkirakan dapat menyebabkan pemadaman listrik di tambang batu bara, yang mengakibatkan kecelakaan dalam beberapa tahun terakhir.

Tambang batu bara akan mengirim sinyal peringatan ke tambang tetangga segera setelah bahaya terkait cuaca terdeteksi, sehingga pekerja dapat mengungsi tepat waktu, kata pemerintah. Hal ini dapat mengakibatkan gangguan yang lebih sering terhadap produksi batu bara sebagaimana diwartakan Argus Media. 

Kondisi ini akan semakin membuat produksi batu bara China terganggu. Hal ini tentu saja menjadi risiko ke atas untuk harga batu bara baik China maupun batu bara negara lain yang memasok ke China. 

[CNBC]

KOMENTAR

Nama

bisnis,5,ekonomi,1,emiten,5,idx,1,infrastruktur,1,
ltr
item
Berita Finansial - Gurusaham: Banjir di China Bikin Harga Batu Bara Cetak Rekor Terus
Banjir di China Bikin Harga Batu Bara Cetak Rekor Terus
https://awsimages.detik.net.id/visual/2021/01/05/pt-bukit-asam-tbk-ptba-kembali-mewujudkan-komitmennya-dalam-upaya-hilirisasi-dan-peningkatan-nilai-tambah-pertambangan-batu-ba_169.jpeg?w=715&q=90
Berita Finansial - Gurusaham
http://berita.gurusaham.com/2021/05/banjir-di-china-bikin-harga-batu-bara.html
http://berita.gurusaham.com/
http://berita.gurusaham.com/
http://berita.gurusaham.com/2021/05/banjir-di-china-bikin-harga-batu-bara.html
true
7648387769526154670
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts LIHAT SEMUA Baca selengkapnya Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS Lihat semua BERITA LAINNYA TAG ARCHIVE PENCARIAN ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober November Desember Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Kemarin $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content