Jika Tren Covid Melandai, Bos indofarma Putuskan Tingkatkan Penjualan Suplemen

SHARE:

Gurusaham.com - Emiten farmasi BUMN, PT Indofarma Tbk (INAF) akan terus meningkatkan penjualan di bisnis suplemen dan farmasi seiring dengan terus meningkatnya kesadaran masyarakat akan kesehatan meskipun pandemi Covid-19 di Indonesia mulai melandai.

Direktur Utama Indofarma, Arief Pramuhanto mengungkapkan, pada tahun ini perseroan menargetkan, penjualan di segmen suplemen dan vitamin akan memberikan andil 19-20% terhadap pendapatan perseroan, meningkat dari saat ini pada kisaran 15-17%.

Arief menambahkan, setelah pandemi melandai berimbas pada penurunan permintaan obat-obat untuk perawatan pasien Covid-19 seperti Oseltamivir, Ivermectin, Favipiravir dan Remdesivir karena penurunan kasus Corona dan penurunan tingkat keterisian rumah sakit (BOR, bed occupancy rate).

Penurunan permintaan obat Covid-19 juga terjadi untuk pasien yang melakukan isolasi mandiri.

"Melandainya Covid-19 berdampak pada penurunan obat [treatment] Covid-19 yang digunakan di rumah sakit karena BOR turun, Remdesivir turun signifikan," kata Arief, dalam wawancara dengan CNBC Indonesia, Selasa (14/9/2021).

Padahal, pada saat gelombang kedua terjadi di Indonesia, permintaan obat Covid-19 cukup tinggi dan memberikan andil 50% terhadap pendapatan Indofarma.

"Melandainya kasus sudah mulai turun lagi industri farmasi terkait Covid-19. Yang naik signifikan suplemen makanan vitamin dan multivitamin," ujarnya.

Oleh sebab itu, INAF akan terus menambah varian produk suplemen maupun multivitamin baru karena permintaannya masih terus meningkat.

Per kuartal I-2021, anak usaha BUMN farmasi Bio Farma ini berhasil mencatatkan laba yang dapat diatribusikan kepada entitas induk atau laba bersih senilai Rp 1,82 miliar.

Laba bersih ini meningkat dari periode yang sama tahun lalu di mana perseroan mengalami kerugian bersih hingga Rp 21,43 miliar.

Laba emiten pelat merah ini disokong oleh meroketnya penjualan triwulan pertama yang mencapai Rp 373,20 miliar, tumbuh 152% secara tahunan dibandingkan periode yang sama tahun lalu sejumlah Rp 148,16 miliar.

[CNBC]

KOMENTAR

Nama

bisnis,5,ekonomi,1,emiten,5,idx,1,infrastruktur,1,
ltr
item
Berita Finansial - Gurusaham: Jika Tren Covid Melandai, Bos indofarma Putuskan Tingkatkan Penjualan Suplemen
Jika Tren Covid Melandai, Bos indofarma Putuskan Tingkatkan Penjualan Suplemen
https://awsimages.detik.net.id/visual/2021/07/12/erick-thohir-di-bio-farma-10-juli-2021-dok-kementerian-bumn_169.png?w=715&q=90
Berita Finansial - Gurusaham
http://berita.gurusaham.com/2021/09/jika-tren-covid-melandai-bos-indofarma.html
http://berita.gurusaham.com/
http://berita.gurusaham.com/
http://berita.gurusaham.com/2021/09/jika-tren-covid-melandai-bos-indofarma.html
true
7648387769526154670
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts LIHAT SEMUA Baca selengkapnya Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS Lihat semua BERITA LAINNYA TAG ARCHIVE PENCARIAN ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober November Desember Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Kemarin $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content