Tajir Melintir, Raffi Ahmad Cuan Rp 11 M/Bulan dari Youtube?

SHARE:

Gurusaham.com - Raffi Ahmad, selebriti Tanah Air yang diikuti oleh 57 juta akun warganet di platform milik Meta Inc, Instagram, merupakan salah satu artis yang memiliki kekayaan dan pendapatan terbesar di Tanah Air.

Bahkan, akun Instagram bersama milik Raffi Ahmad dengan istrinya Nagita Slavina tersebut merupakan yang terbesar di Indonesia dari jumlah pengikut.

Tak hanya di Instagram saja, di channel Youtube artis yang kerap dipanggil 'sultan' oleh para pengikutnya juga salah satu akun dengan pelanggan terbanyak, berada di posisi empat secara keseluruhan di Indonesia dengan total mencapai 22,6 juta.

Pendapatan YouTube Capai 11 M per bulan?

Meski baru bergabung di platform milik Google tersebut pada 27 Desember 2015, atau baru 6 tahun, kanal RANS Entertainment mampu mengumpulkan 22,5 juta pelanggan. Konten mereka telah ditonton lebih dari 4,94 miliar kali di situs tersebut.

Dalam waktu singkat Raffi mampu mengejar dan menguntit YouTuber yang sudah lebih dulu turun ke industri ini seperti Ria Ricis dan Atta Halilintar yang saat ini masih merupakaninfluencerdengan pelanggan terbanyak di Indonesia.

Tentu jumlah tayangan dan pengikut berpengaruh terhadap pendapatan yang diperoleh dari YouTube, di mana selipan iklan secara otomatis dilekatkan apabila konten sesuai dengan aturan yang disyaratkan, Selain itu, YouTuber juga dapat memperoleh pemasukan lain dari konten sponsor dengan merek atau perusahaan tertentu secara langsung di luar iklan.

Perusahaan yang melacak statistik dan analitik media sosial, Social Blade, memperkirakan pendapatan tahunan dari iklan RANS Entertainment yang memiliki 22,6 juta berada di kisaran US$ 577,8 ribu hingga US$ 9,72 juta atau setara dengan Rp 8,29 miliar hingga Rp 132,02 miliar.

Sedangkan secara bulanan, pendapatan RANS dari Youtube di kisaran US$ 50,9 ribu hingga US$ 813,6 ribu atau sekitar Rp 731,69 juta hingga Rp 11,7 miliar.

Sebagai informasi, Social Blade menggunakan asumsi bahwa pendapatan per seribu tayangan (cost per thousand views/CPM) berada di angka US$ 0,25 - US$ 4.

Pendapatan Selain Youtube

Selain dari Youtube, sumber pendapatan lain Raffi Ahmad yakni berasal dari Acara Televisi. Kariernya sebagai artis yang kerap muncul di beragam acara televisi lintas stasiun TV dan hingga kini masih mempertahankan pekerjaan utamanya yang wara-wiri di layar kaca.

Dengan frekuensi yang tinggi, pendapatan dari acara televisi tidak bisa dipandang sebelah mata. Raffi tidak pernah secara pribadi mengungkapkan total pendapatan dari acara TV. Akan tetapi dalam wawancara dengan pesohor lain, Roben Onsu dalam acara Podcast miliknya, ia menyebut pendapatan Raffi satu episode mencapai Rp 150 juta meskipun Raffi menyangkal klaim tersebut.

Selain dari acara televisi, sumber pendapatan Raffi juga berasal dari perannya sebagai duta merek. Kesepakatan bisnis untuk menjadi duta merek tertentu memang nilainya susah ditaksir, apa lagi dengan kompleksnya perjanjian antara kedua bellah pihak.

Satu hal yang mungkin bisa dipastikan adalah, semakin besar perusahaan yang diwakilkan maka semakin besar pundi-pundi yang dapat diperoleh. Saat ini, diketahui Raffi menjadi duta dari perusahaan pengiriman logistik yakni SiCepat Ekspres dan salah satu produk kecantikan yang berhasil memampangkan muka pesohor Indonesia di salah satu papan iklan di Time Square, New York.

Terakhir ada juga penghasilan dari Instagram merupakan salah satu yang paling sulit ditaksir, mengingat perjanjian antara pihak pengiklan dan pemilik akun yang akan memberikan endorsement dapat berbeda-beda antara tiap klien.

Meski demikian salah satu website, id.noxinfluencer.com, memperkirakan akun Raffi yang memiliki engagement atau tingkat keterlibatan 0,3% dapat meraup Rp 100 juta untuk setiap postingan.

Aset yang Dimilikinya

Selain pendapatan dari berbagai sumber tersebut, Raffi juga memiliki beberapa aset signifikan. Di luar koleksi jam mobil dan barang mewah lainnya, dua aset utama yang dimiliki adalah rumah produksi dan klub sepak bola.

Sebelumnya, perusahaan induk Grup Emtek, PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) telah menyatakan akan berinvestasi di perusahaan yang didirikan Raffi Ahmad, RANS Entertaintment.

Rencananya, Grup Emtek akan berinvestasi melalui entitas anak, PT Indonesia Entertainmen Grup, anak usaha dari PT Surya Citra Media Tbk (SCMA).

Dalam rilis di keterbukaan informasi (12/11), Corporate Secretary Emtek menyebutkan investasi tersebut adalah sebesar Rp 248 miliar secara bertahap untuk kepemilikan saham berkisar 17% pada RANS Entertainment. Dengan angka tersebut, valuasi RANS diperkirakan mencapai Rp 1,45 triliun.

Selain itu Raffi dan pengusaha Indonesia lainnya Rudy Salim ikuta mengakuisisi klub sepak bola Cilegon United FC. Klub yang kemudian namanya diganti menjadi RANS Cilegon FC saat ini berlaga di Kompetisi Liga 2 Indonesia.

[CNBC]

KOMENTAR

Nama

bisnis,5,ekonomi,1,emiten,5,idx,1,infrastruktur,1,
ltr
item
Berita Finansial - Gurusaham: Tajir Melintir, Raffi Ahmad Cuan Rp 11 M/Bulan dari Youtube?
Tajir Melintir, Raffi Ahmad Cuan Rp 11 M/Bulan dari Youtube?
https://awsimages.detik.net.id/visual/2018/07/05/18da82a1-f358-444a-9c11-a54e5c90cfc6_169.jpeg?w=715&q=90
Berita Finansial - Gurusaham
http://berita.gurusaham.com/2021/12/tajir-melintir-raffi-ahmad-cuan-rp-11.html
http://berita.gurusaham.com/
http://berita.gurusaham.com/
http://berita.gurusaham.com/2021/12/tajir-melintir-raffi-ahmad-cuan-rp-11.html
true
7648387769526154670
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts LIHAT SEMUA Baca selengkapnya Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS Lihat semua BERITA LAINNYA TAG ARCHIVE PENCARIAN ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober November Desember Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Kemarin $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content