Raih Capital Gain Rp34 Triliun, Direktur UNVR Malah Resign, Kenapa ?

SHARE:

Gurusaham.com - Di tengah tren kenaikan harga saham PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) pekan lalu, pihak perseroan melaporkan akan ada dua petinggi emiten yang mengundurkan diri. 

Dalam keterbukaan informasi yang diterbitkan oleh emiten, kedua petinggi tersebut adalah Veronika Winanti Wahyu Utami yang menjabat sebagai direktur dan Badri Narayanan yang juga merupakan direktur perseroan.

Veronika sendiri mengundurkan diri per tanggal 1 Juli 2022 karena alasan personal, tulis keterbukaan informasi tersebut. Sedangkan untuk Badri, pengunduran diri per tanggal 15 Juni 2022 dilakukan sehubungan dengan penunjukkan beliau untuk menduduki posisi baru pada perusahaan afiliasi Perseroan di Luar Negeri.

Menurut keterbukaan informasi tersebut, tidak ada dampak yang signifikan terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha Perseroan di mana pengunduran diri tersebut akan dimintakan persetujuan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan Perseroan yang akan diselenggarakan pada tanggal 15 Juni 2022.

Dalam sepekan terakhir saham UNVR sedang bergerak naik. Pasca libur Lebaran usai, UNVR membukukan kinerja yang sangat impresif setelah harga sahamnya terbang dari Rp 3.890/unit ke level Rp 4.800/unit atau apresiasi sebesar 23,39%.

Bahkan apresiasi saham UNVR terjadi di tengah pasar modal lokal yang sedang ambruk di mana IHSG terpaksa tumbang 8,73% sepekan setelah perdagangan dibuka pasca libur Lebaran.

Dengan apresiasi ini para investor Unilever menikmati capital gain sebesar Rp 34,7 triliun karena kapitalisasi pasar UNVR berhasil naik dari Rp 148,4 triliun menjadi Rp 183,1 triliun.

[CNBC]

KOMENTAR

Nama

bisnis,5,ekonomi,1,emiten,5,idx,1,infrastruktur,1,
ltr
item
Berita Finansial - Gurusaham: Raih Capital Gain Rp34 Triliun, Direktur UNVR Malah Resign, Kenapa ?
Raih Capital Gain Rp34 Triliun, Direktur UNVR Malah Resign, Kenapa ?
https://awsimages.detik.net.id/visual/2018/02/02/34a25117-a25e-4b7b-9e86-f5d41bf88e0e_169.jpeg?w=715&q=90
Berita Finansial - Gurusaham
http://berita.gurusaham.com/2022/05/raih-capital-gain-rp34-triliun-direktur.html
http://berita.gurusaham.com/
http://berita.gurusaham.com/
http://berita.gurusaham.com/2022/05/raih-capital-gain-rp34-triliun-direktur.html
true
7648387769526154670
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts LIHAT SEMUA Baca selengkapnya Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS Lihat semua BERITA LAINNYA TAG ARCHIVE PENCARIAN ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober November Desember Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Kemarin $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content